banner 140x600
banner 140x600
BULETIN NEWS

Masyarakat Dan Pejabat Datangi Rumah Duka di Ternate Korban Kebakaran Speed Boad

1525
×

Masyarakat Dan Pejabat Datangi Rumah Duka di Ternate Korban Kebakaran Speed Boad

Share this article

BuletinMalut.com.TERNATE- Peristiwa kebakaran speed boat milik Benny Laos mengundang perhatian besar masyarakat Maluku Utara.

Dimana peristiwa naas itu terjadi sekitar pukul 14:05 WIT pada 12 Oktober 2024 saat melakukan pengisian Bahan Bakar Minyak (BBM) di pelabuhan Bobong, Kabupaten Taliabu, Provinsi Maluku Utara.

Speed boad yang dikabarkan kecelakaan itu mengangkut penumpang rombongan tim kampanye pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Maluku Utara Benny Laos- Sarbin Sehe, periode 2024- 2029.

Tak hanya itu, kejadian tersebut juga telah mengakibatkan korban jiwa yakni anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Maluku Utara, Ester Tantri, Ketua DPW Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Maluku Utara, Mubin A. Wahid dan 4 orang lainnya.

Berdasarkan pantauan BuletinMalut.com dilapangan terlihat dirumah duka Ketua DPW PPP Maluku Utara di RT 11/ RW 04 Kelurahan Tabona, Kecamatan Ternate Selatan yakni pimpinan partai politik, mantan anggota DPRD Kota Ternate, sejumlah pejabat Pemerintah Kota Ternate dan masyarakat sambil menunggu kedatangan jenazah.

Sementara disisi lain, dikediaman anggota DPRD Maluku Utara, Ester Tantri di RT 8/ RW 04 Kelurahan Marikrubu, Kecamatan Ternate Tengah terlihat sepi dengan kondisi pagar digembok dan pintu rumah tertutup rapat.

Sedangkan Benny Laos sendiri dikabarkan meninggal dunia dimana sebelumnya juga sempat dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Taliabu untuk mendapatkan pertolongan medis.

Perlu diketahui, meninggalnya Benny Laos berdasarkan digroup media sosial telah viral dikeluarkan surat keterangan kematian dengan nomor:380.5/1484/UPTD-RSUD/ BBG/X/2024. Surat keterangan kematian itu dikeluarkan mengatasnamakan Dinas Kesehatan Pulau Taliabu dan UPTD RSUD Bobong.*(Ril/red).

banner 336x280
Shares

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected !!